File cache atau cookie biasa ditemukan di beberapa website yang meminta izin untuk menyimpan sebagian data browser yang telah dibuka. Intinya dengan menyimpan data cache dan cookie membuat buka website jadi lebih cepat karena data yang telah di simpan.
Kenalan dengan File cache dan Cookie
File cache ini berfungsi untuk menyimpan data pada website yang pernah dikunjungi di browser. Data tersebut disimpan untuk memudahkan kita membuka Kembali file yang sebelumnya dijelajahi. Hemat waktu untuk membuka website yang lebih ringan.
Meskipun memiliki fungsi untuk menyimpan data, tapi ini berbeda dengan File cache. File cookie sendiri menyimpan data seperti username dan password yang telah di simpan dibrowser. Pernah nggak ngalamin, Ketika kamu membuka website, akan muncul username dan password rekomendasi yang terisi secara otomatis ? Nah ini yang dinamakan data cookie.
Berbahaya kah jika file cache dan cookie tidak dihapus?
Nggak ada efeknya juga sih semisal kamu mau hapus atau enggak. Tapi kalau saran minlo, lebih baik kita menghindari hal-hal seperti kejahatan digital, data bocor dan lainnya. Karena dengan data ini, pelaku kejahatan lebih mudah mencuri data kamu yang dirasa penting, seperti nomor kartu pembayaran, password dan email.
Hapus secara berkala
Nah kalau ini juga nggak usah tiap hari kok untuk sekedar menghapus file semacam ini. Kamu bisa lakukan setiap satu minggu satu kali untuk membersihkan. Selain dari risiko kebocoran data, file cache dan cookie yang menupuk akan memberatkan performa laptop dan bikin lemot.
Mau performa laptop kamu jauh lebih optimal dan aman?. Hapus file sampah juga lebih mudah hanya di satu tempat. Install AVG Tune Up sekarang untuk meningkatkan performa laptopmu. Dapatkan promonya!!