Gadget menjadi kebutuhan familiar untuk dimiliki, bahkan untuk kebutuhan si kecil. Selain memberikan kemudahan dan dapat melatih indra dari anak, penggunaan gadget juga memiliki risiko buruk jika terlalu lama dibiarkan.
Hal ini akan berdampak pada perkembangan anak dalam masa pertumbuhan. Beberapa akibat yang dapat ditimbulkan dari kecanduan gadget antara lain, gangguan perkembangan kognitif, mudah stress, menjauhi lingkungan sosialnya dan masih banyak lagi.
Waktu ideal menggunakan gadget
Para ahli menyarankan waktu maksimal anak mengakses gadget adalah 1–2 jam per hari. Berikut ini adalah durasi anak main gadget yang disarankan berdasarkan usianya:
Anak usia di bawah 2 tahun disarankan sama sekali tidak diberi akses pada gadget. Jika benar-benar diperlukan, anak usia di atas 1,5 tahun dapat mengakses gadget dengan didampingi orang tua dan tidak lebih dari 1 jam per hari.
Anak usia 2–5 tahun disarankan mengakses gadget hanya 1 jam per hari, itu pun sebaiknya program yang berkualitas, seperti edukasi yang dapat melatih indra anak dalam masa pertumbuhan.
Anak usia 6 tahun ke atas boleh bermain gadget, tapi dengan waktu yang sudah disepakati bersama orang tua, misalnya hanya pada akhir pekan atau maksimal 2 jam per hari.
Hindari kecanduan gadget pada anak
Orang tua sekarang harus mulai lebih pintar untuk memberikan konsumsi yang tepat pada si buah hati. Orang tua bisa memberikan perlindungan digital pada anak dengan memakai Kaspersky Safe Kids.
Fitur dari kaspersky ini dapat memudahkan para orang tua dalam mengawasi anak bermain gadget. Fitur seperti block website yang memiliki konten negatif akan di blokir secara otomatis, selain itu orang tua juga bisa membuat set waktu pada gadget anak untuk meminimalisir kecanduan gadget pada anak